"Belajar bae-bae, semoga kelak kalian menjadi orang yang berguna bagi bangsa, negara, dan gereja".
Itulah satu pesan dari sejuta pesan para guru yang masih sangat segar dalam memori ini, ketika sedang merayakan hari guru tahun ini. Pesan inilah yang menjadikan saya (kita) semua menjadi orang-orang seperti hari ini.
Untuk itulah, persis dari puncak Gunung Wongge, Universitas Flores Ende, dalam perayaan hari guru 2023, saya mengucapkan terima kasih kepada para guru dan penjasa saya di SDK Imulolong Lembata, SMP Katolik APPIS Lamalera, SMP Negeri Nubatukan, SPG Katolik Frateran Podor Larantuka, dan Universitas Flores. Semoga jasa dan budi baik bapak dan ibu guru selalu mendapat restu dan berkat yang berlimpah dari Du'a Nggae, Ama Lera Wulan Tana Ekan, Tuhan Yang Maha Pengasih. Dan, kepada yang telah berpulang, semoga amal ibadah dan segala kebajikan yang telah ditabur dalam mencerdaskan generasi bangsa, mendapat cahaya keabadian dalam haribaan Tuhan Sang Mahakasih di surga.
Terima kasih kepada para mahasiswa PBSI Universitas Flores Ende, yang pagi ini, dalam nuansa "sederhana" telah merayakan hari guru di depan pelataran Prodi. Bukan hiruk pikuk dan hingar bingar perayaan sebagaimana biasanya, namun kita semua menjadikan momentum ini untuk terus berproses ke arah yang lebih baik. Anda semua adalah guru masa depan bagi generasi masa depan.
Selamat hari guru (*)