Halaman

Sabtu, 06 Juli 2024

Komunitas Basis Hadir Sebagai Komunitas Cinta yang Senantiasa Solider dengan Lingkungan

 


“Hendaklah komunitas ini tumbuh menjadi komunitas cinta yang senantiasa solider dengan sesama di dalam masyarakat. Sebab itulah, kamu diutus”, demikian sari kotbah yang disampaikan Pastor Paroki St. Josef Freinademetz Mautapaga RD. Giovani Don Bosco Seso (Romo Ivan), saat melantik pengurus Komunitas Umat Basis (KUB) St. Yoseph Lingkungan V Paroki St. Josef Freinademetz Mautapaga, Senin, 3 Juni 2024. Pelantikan pengurus mengambil tema “Pergilah Engkau Diutus” dilaksanakan di Gedung Ine Pare, Jalan El Tari Ende yang dihadiri oleh undangan dari para pengurus Lingkungan V, para pengurus Komunitas Umat Basis (KUB) selingkungan V, dan seluruh umat Komunitas Umat Basis (KUB) St. Yoseph.

Bertolak dari inspirasi firman Tuhan yang diambil dari Injil Lukas, 10: 1–9 Romo Ivan menekankan betapa pentingnya tugas perutusan yang diemban para pengurus bukan karena didorong oleh hal-hal duniawi, melainkan karena dorongan cinta dan kesetiaan untuk melayani umat tanpa perhitungan. Inilah juga yang menjadi modal dasar hakikat pelayanan firman Tuhan yang sesungguhnya di tengah situasi dunia yang terus berubah. Saya sampaikan, hendaklah pula para pengurus yang dilantik tumbuh dan hidup di tengah komunitas dan menjadi garam. Ataupun menjadi biji sesawi yang selalu memberi diri walaupun berada di tengah ladang kering dengan tetap menganggap umat di komunitas ini sebagai harta gereja yang terus untuk dilayani. Jika demikian, maka sekali lagi Komunitas Umat Basis (KUB) St. Yoseph akan tumbuh dan berkembang menjadi komunitas cinta yang selalu menjaga identitas diri sebagai anak-anak Allah, pesan Romo Ivan mengakhiri kotbahnya.

Para pengurus yang dilantik meliputi Penasihat (Bertholomeus Depa, Alexander Bala Gawen, dan Damianus Djuma So), ketua Modestus Angi, wakil ketua Handrianus Kaju Fonge, dan bendahara Dimensia Elvisitas T. Todja.


Susunan Pengurus

Ketua dan anggota urusan, meliputi Bidang Pewartaan, antara lain seksi liturgi: ketua merangkap anggota Rosina Oliva Bunga, Sisilia Eta, dan Gregorius Balawala; seksi katekese ketua merangkap anggota Andreas Marsel Mana, Yosephina M.R. Kerans, dan Benedikta Indri Wadi. Sementara Bidang Pembinaan, meliputi seksi kepemudaan ketua merangkap anggota Yohanes Aprilianus Watu, Elisabeth Longga, Petrus Sarianus Tibo, dan Maria Pordanita Selvia. (*)